Padang, KONI Sumbar
- Ketua Umum KONI Sumbar Syaiful, SH,
M.Hum kembali berimprovasi. Upayanya untuk terus mendukung peningkatan prestasi
olahraga Sumbar kembali dilakukan. Kali ini KONI Sumbar menjalin kerjasama
dengan LPP RRI Padang.
Penanda-tanganan naskah kerjasama antara kedua belah
pihak Selasa (19/3) sore tadi resmi dilakukan Ketua KONI Sumbar Syaiful SH,
M.Hum dengan Kepala LPP RRI Padang Enderiman Butar-Butar, SP, M.Si di Auditorium RRI Jl. Sudirman
Padang.
Anggota Bidang Humas KONI Sumbar Sareng Suprapto saat
membaca Naskah Kerjasama itu pada dasarnya menyampaikan kesiapan RRI Padang mendukung
pemberitaan semua kegiatan KONI Sumbar. Menariknya hampir semua pendanaan yang
muncul dalam penyiaran ini sepenuhnya ditanggung masing-masing pihak.
Ketua Umum KONI Sumbar Syaiful SH, M.Hum pada kesempatan itu menyampaikan
terimakasih dan penghargaannya kepada Kepala LPP RRI Padang. "Jelas kita
dari KONI Sumbar memberikan apresiasi dan penghargaan kepada Bapak Enderiman
selaku Kepala LPP RRI Padang. Ini jelas
akan semakin menambah semangat dan motivasi kita bersama para atlet untuk
mencapai prestasi yang lebih baik," ujar Syaiful.
Kepala LPP RRI Padang Enderiman menyebutkan sudah
sewajarnya RRI Padang mendukung penuh KONI Sumbar. Tujuannya agar RRI juga bisa berperan serta
dalam pembangunan olahraga Sumatera Barat. "Sebagai lembaga penyiaran yang
sejak dulu dikenal sebagai pendukung kemerdekaan Indonesia, RRI juga pasti ingin berperan serta dalam
berbagai bidang pembangunan nasional. Salah satunya membantu membesarkan
olahraga Sumbar lewat pemberitaan," ujar Enderiman.
Acara penanda-tanganan kerjasama itu diakhiri dengan
dialog interaktif live (langsung) di
RRI Padang antara Ketua Umum KONI Sumbar Syaiful, SH, M.Hum dengan Kepala LPP RRI Padang Enderiman
Butar-butar, SP, M.Si serta Ketua Pengprov
Cabang Olahraga Youngmodo Bambang Herawan. (nns)
Tidak ada komentar: